Jumat, 24 Agustus 2012

Kripik Kentang: yummy n crispy

Kali ini saya bakalan posting soal resep masak memasak. Kali ini bukan sekedar resep masakan biasa, tapi ini adalah resep yahud yang sudah teruji keabsahannya.. hehe

Pernah membuat kripik kentang, tapi kok bentuknya gak menarik loyo n letoy, udah gitu rasanya minyak banget?? Merasa penasaran dengan kripik kentang buatan pabrik yang menggoda lidah serta bikin ketagihan? Sekarang tak perlu sedih, risau, galau, gundah, gulana, dan kawan-kawannya. This is it:

A. Bahan
Kentang
Garam
Bawang lokal
Minyak goreng
Air Kapur

B. Alat
Pisau
Ember plastik
Kompor
Serutan kentang
Wajan
Spatula

C. Alat Kerja
  1. Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
  2. Mencuci dan mengupas kentang sampai bersih.
  3. Menyerut kentang sesuai ukuran.
  4. Rendam kentang dengan air kapur + ½ jam.
  5. Angkat air dari rendaman kemudian cuci hingga bersih.
  6. Masukkan kentang ke dalam panci yang berisi air mendidih dan dicampur 2 sendok soda.
  7. Tunggu hingga kentang setengah matang selama + 10 menit.
  8. Kemudian angkat dan tiriskan.
  9.  Setelah ditiriskan, rendam kentang dengan air bersih selama 1 jam.
  10. Cuci kentang 3 kali berturut-turut.
  11. Rendam kembali kentang yang sudah dicuci bersih dengan air kapur selama 1 malam
  12. Angkat dan tiriskan, cuci hingga bersih.
  13. Jemur kentang sampai kering.
  14. Setelah kering, kentang dibumbui dengan garam dan bawang local, rendam dengan air yang telah tercampur bumbu.
  15. Setelah direndam, kentang ditiriskan kemudian dijemur sampai kering.
  16.  Setelah kering, panaskan minyak goreng.
  17. Tunggu sampai minyak benar-benar panas.
  18. Kemudian goreng kentang tersebut hingga warna kentang berubah.
  19. Angkat dan tiriskan hingga minyak benar-benar kering dan dinginkan.

Nah, semoga resep diatas bisa membantu...
Have a nice cooking!

\(~o~)/ \(^o^)/ \(-o-)/ ヽ(^。^)ノ ヽ(^o^)丿 (*^0^*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar